Not Yet Married

Penulis: Marshall Segal
Harga: Rp65.000

DESKRIPSI ISI BUKU

HIDUP TIDAK HANYA BERBICARA TENTANG CINTA DAN PERNIKAHAN.

MAKA BELAJARLAH UNTUK HIDUP DAN PACARAN DENGAN BENAR.

Banyak dari Anda yang dibesarkan dengan asumsi bahwa pernikahan akan memenuhi segala kebutuhan Anda dan membuka tujuan Allah bagi hidup Anda. Tapi Allah punya rencana yang lebih besar dari sekadar menikah. Buku ini tidak ingin Anda berdiam diri di sudut dunia menunggu Allah membawa pasangan Anda, tapi mendorong Anda untuk hidup dan pacaran dengan benar sekarang.

Jika Anda mengikut Yesus, mencari pasangan bukan lagi mencari manusia yang sempurna, tapi mencari Allah lebih lagi. Dia akan menulis kisah cinta bagi Anda yang berbeda dari apa yang mungkin akan Anda tulis sendiri, itu karena Dia mengasihi Anda dan tahu cara menulis cerita yang lebih baik. Buku ini ditulis untuk membantu Anda menemukan harapan, kebahagiaan, dan tujuan yang nyata dalam kehidupan di masa lajang Anda.

PUJIAN

“Saya sudah menikah selama empat puluh delapan tahun. Tapi sampai sekarang, setengah abad kemudian, masa jatuh cinta dan kebersamaan dengan Noel masih sangat jelas di ingatan. Masa-masa tersebut adalah

masa-masa istimewa. Pernikahan memiliki keindahan tak terbendung, namun tahun-tahun menuju kepada pernikahan penuh dengan berbagai emosi yang belum pernah dialami dan tidak akan dialami lagi. Kita

butuh hikmat Allah. Dan kita butuh bantuan adikodrati Allah untuk menjalaninya. Marshall Segal adalah seorang pembimbing yang bisa dipercaya. Dia peka terhadap dunia ini namun tunduk pada Firman. Allah

tidak membiarkan kita menjalani masa kehidupan seperti ini tanpa hikmat atau kuasa. Marshall akan menunjukkan keduanya kepada Anda.”

— John Piper, pendiri, desiringGod.org; pemimpin, Bethlehem College & Seminary

“Tepat waktu. Relevan. Solid. Di dalam suasana budaya yang mana masa lajang sama-sama dirayakan sekaligus dicela, dan masa berpacaran disalahmengerti dan memiliki tujuan yang salah, Marshall Segal memberi kesegaran dari Alkitab. Dengan Alkitab sebagai dasarnya, buku ini merupakan bimbingan yang membantu kita menghormati Allah dalam relasi apa pun. Menikah ataupun tidak, lajang atau berpacaran. Saya harap Anda mau membaca buku ini.”

— Louie Giglio, pendeta, Passion City Church, Atlanta; pendiri, Passion Conferences

“Buku ini tidak mengikuti versi cinta, seks dan pacaran budaya kita, tapi menantang dan mendorong orang Kristen yang masih lajang untuk menjalani kehidupan mereka dengan lebih bertujuan. Buku yang praktis ini harus dibaca oleh setiap pria dan wanita yang ingin memuliakan Allah sepenuhnya saat masih di masa lajang.”

— Kristen Clark dan Bethany Baird, pendiri, GirlDefined Ministries; penulis, Girl Defined

“Selama bertahun-tahun saya merindukan adanya buku yang bisa saya rekomendasikan tanpa keraguan kepada pria dan wanita yang masih lajang. Penantian saya berakhir. Buku Marshall Segal memenuhi semua

harapan saya, bahkan melampauinya. Dasar yang dia kemukakan sangat alkitabiah, penerapannya didasarkan pada Injil, dan dia memberi beberapa nasihat yang paling jelas yang pernah saya tahu untuk menjalani masa lajang. Dia dengan rendah hati mengakui kegagalannya dan membahas dosa masa lalu dengan keterampilan seorang gembala yang peka. Jika Anda masih lajang, buku ini akan meningkatkan iman Anda dalam rencana baik Allah dan mendorong Anda untuk mengusahakan dengan bersemangat kehidupan yang meninggikan Kristus. Saya sudah tidak sabar untuk merekomendasikan dan memberikan buku ini.”

— Bob Kauflin, direktur bidang ibadah, Sovereign Grace Ministries

DAFTAR ISI

Pendahuluan

BAGIAN I: KEHIDUPAN DI MASA LAJANG

1. Kasih Sedang Mencari Anda

2. Lajang, Puas, dan Diutus

3. Terfokus dan Tidak Terganggu

4. Mengasihi Kehidupan yang Tidak Pernah Anda Inginkan

5. Mengenal Semua Orang tapi Tidak Pernah Dikenal

6. 100.000 Jam

7. Penundaan dalam Menjalani Kehendak Allah

8. Rahasia Langkah Terpenting

BAGIAN 2: SAAT DUA ORANG LAJANG BERTEMU

9. Berpacaran Dengan Benar Demi Pernikahan

10. Buku Terbaik Mengenai Pacaran

11. Tujuan Utama Pacaran

12. Apakah Dia Pasanganku?

13. Kebebasan Seksual dan Kemurnian

14. Berjuang dalam Kasih

15. Jalan Lain yang Kita Semua Butuhkan

16. Bukan Anda – tapi Allah